Magazine Emarketing

5 Langkah Mudah Merawat Lantai Kayu

Publié le 12 mars 2019 par Ir0nik

Hingga saat ini, lantai kayu masih banyak diminati oleh masyarakat di tanah air. Lantai ini memerlukan perawatan khusus dan tidak semudah perawatan lantai keramik. Jika Anda berniat menggunakannya, maka harus memerhatikan cara-cara perawatannya agar kayu tetap awet dan tahan lama.

Nah, agar lantai kayu jati Anda tetap awet dan tahan lama, simak berikut cara-cara merawat dan membersihkannya:

5 Langkah Mudah Merawat Lantai Kayu

1. Sapu Lantai Secara Rutin

Semua jenis pelapis lantai memang harus kita bersihkan dari berbagai kotoran dan debu secara rutin. Salah satunya adalah dengan menyapunya setiap hari. Begitu juga dengan lantai parket yang Anda gunakan, lantai harus bersih dari debu dan kotoran yang menumpuk.

Gunakanlah jenis sapu berbulu yang lembut, atau gunakan vacuum cleaner agar hasil lebih maksimal. Setelah itu, Anda bisa mengelapnya dengan menggunakan lap kering.

Agar lebih mengkilap, Anda bisa menggunakan produk pengkilap kayu. Lakukan proses waxing atau disemir ini minimal satu kali dalam satu bulan. Perawatan ini sangat dianjurkan untuk semua jenis kayu khususnya kayu keras atau kayu solid.

2. Bersihkan Dengan Air Panas

Siapkan air panas lalu masukan ke dalam ember. Air panas yang Anda siapkan tersebut tidak perlu terlalu mendidih. Setelah itu, bersihkan permukaan lantai secara menyeluruh. Lakukan rutinitas mengepel lantai ini setiap bulan pada saat lantai sudah tampak kotor.

Mengepel dengan air panas adalah salah satu metode paling ampuh untuk membersihkan lantai yang terbuat dari kayu. Jika Anda melakukannya secara rutin dan benar, maka tidak akan ada goresan apapun yang ada pada lantai tersebut. Air panas tidak akan merusak lantai Anda, karena air ini merupakan sebuah pembersih ringan dan halus bagi kayu.

3. Bersihkan Lantai dengan Cuka

Selain untuk membersihkan keramik, ternyata cuka adalah salah satu cairan yang juga cocok digunakan untuk membersihkan lantai yang terbuat dari kayu. Caranya adalah, tuangkan kira-kira 60 ml cuka putih ke dalam air kira-kira 1000 ml botol semprot. Tuangkan pada botol semprot kemudian kocok agar tercampur.

Setelah itu, Anda bisa menggunakannya untuk membersihkan lantai yang terbuat dari kayu. Cairan ini bisa membersihkan noda atau lumpur yang mengakibatkan lantai menjadi kusam.

4. Bersihkan Dengan Sabun yang Lembut

Faktanya, sabun yang cocok digunakan untuk membersihkan lantai ini adalah jenis sabun lembut seperti sampo bayi. Caranya adalah dengan mencampurkan kira-kira 2 sendok makan sampo bayi ke dalam air panas. Aduklah campuran tersebut hingga merata. Setelah itu Anda bisa langsung mengaplikasikannya untuk membersihkan lantai.

Kenapa harus sampo bayi? Karena sampo ini cukup lembut untuk digunakan pada lantai yang terbuat dari kayu. Dalam mencampurkannya, cukup menggunakan tangan sampai sabun larut dan gelembungnya terbentuk.

5. Bersihkan Noda Membandel dengan Cairan Pembersih Jendela

Kini Anda tidak usah bingung jika lantai material kayu Anda kotor oleh noda yang membandel. Cukup menyediakan cairan pembersih jendela, kemudian aplikasikan pada lantai yang kotor, maka noda pun akan hilang seketika. Jangan lupa juga menggunakan kain yang telah direndam air hangat untuk menggosoknya agar lebih sempurna.

Kain yang cocok untuk Anda gunakan adalah jenis kain microfiber. Usahakan juga untuk membersihkan noda secepatnya dan tidak boleh menunggu lama agar noda tidak menempel.

Nah, itulah 5 cara mudah mengepel atau membersihkan noda pada lantai kayu. Lantai yang satu ini mampu memberikan kesan yang artistik dan elegan, selama teksturnya tetap terjaga dan terawat. Maka dari itu, bersihkanlah selalu secara rutin agar awet dan tahan lama serta tetap cantik dan indah.


Retour à La Une de Logo Paperblog

A propos de l’auteur


Ir0nik 81 partages Voir son profil
Voir son blog

l'auteur n'a pas encore renseigné son compte l'auteur n'a pas encore renseigné son compte